Peduli Kesehatan Masyarakat, Satgas TMMD Kodim Demak dan Warga Mulai Rehab Rumah Penjual Jamu 

    Peduli Kesehatan Masyarakat, Satgas TMMD Kodim Demak dan Warga Mulai Rehab Rumah Penjual Jamu 
    Anggota Satgas TMMD Reg Kodim Demak Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) Milik Maghfiroh (35) Warga RT.01/ RW.01 Dusun Mintreng, Desa Kebonagung.

    DEMAK - Setelah dibuka secara resmi beberapa hari lalu, anggota TNI dari Kodim 0716/Demak bersama warga sudah mulai mengerjakan kegiatan fisik dalam Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-114 Tahun 2022. Di Desa Kebonagung, Kecamatan Kebonagung, Kabupaten Demak, Jawa Tengah. 

    Pekerjaan yang sedang berjalan diantaranya yaitu Rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik Maghfiroh (35) warga RT.01/ RW.01 Dusun Mintreng, Desa Kebonagung. Rumah milik wanita yang kesehariannya menjual jamu keliling ini sebelumnya hanya berdinding kayu bambu yang dianyam sehingga kurang layak dijadikan hunian sehat.

    Menurut Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kapten Chb Ajit Anggono selaku koordinator lapangan, bahwa rumah milik Maghfiroh tersebut tidak layak huni dan sepantasnya untuk dilakukan perehaban.

    Tiang penyangga terbuat dari bambu yang sudah lapuk, dinding juga dari bambu yang dianyam, lantai tanah, dan atap gentheng banyak yang bocor, menjadi alasan tersendiri dirinya memilih rumah Maghfiroh menjadi target sasaran rehab RTLH dalam TMMD kali ini.

    "Ya emang sudah selayaknya, bu Maghfiroh mendapat bantuan rehab RTLH dalam TMMD. Selain rumahnya tak layak huni, dirinya yang seorang janda juga kesulitan dalam hal ekonomi, " ujar Pasiter ditemui di lokasi RTLH, Sabtu, (30/07/2022).

    "Kalau mau lihat kondisinya ya seperti ini. Silahkan dilihat sendiri. Sangat jauh dari kata layak, apalagi memenuhi syarat rumah sehat, " sambungnya.

    Anggota Satgas TMMD yang terdiri dari personel Kodim 0716/Demak, dan BKO dari Yonif 410/Alugoro dengan dibantu beberapa orang warga, mulai mengerjakan perehaban rumah tersebut. Mulai dari menurunkan atap rumah, dan merobohkan dinding rumah. 

    Redaktur    : JIS Agung 

    Pewarta      : Pendim0716

    demak jateng tmmd reg 114 kodim demak dispenad rtlh
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Dengan Kekuatan Tempur, TNI Pindahkan Mesin...

    Artikel Berikutnya

    Peduli Kesehatan Warga, Kodim 0716/Demak...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Kapolri Beri Kenaikan Pangkat Anumerta ke Almarhum AKP Ulil Ryanto

    Ikuti Kami