Komsos Dengan Pemilik Penggilingan Padi Babinsa Jragung Pantau Ketahanan Pangan

    Komsos Dengan Pemilik Penggilingan Padi Babinsa Jragung Pantau Ketahanan Pangan
    pendampingan maupun komunikasi sosial yang dilakukan oleh Babinsa sebagai upaya memberikan motivasi dan semangat kepada masyarakat binaan

    DEMAK - Komsos merupakan sarana komunikasi sosial yang sangat perlu sekali bagi seorang Babinsa, Seperti yang dilakukan Serda Rifa’i Babinsa Desa Jragung Koramil 13/Karangawen Kodim 0716/Demak melaksanakan giat Komsos dengan Bp Saiful salah satu pemilik penggilingan padi di Dukuh Jembolo Desa Jragung Karangawen Demak. Senin 06/03/2023.

    Serda Rifa’i dalam komsosnya mengatakan, pendampingan maupun komunikasi sosial yang dilakukan oleh Babinsa sebagai upaya memberikan motivasi dan semangat kepada masyarakat binaan dalam meminimalisir kerugian yang tidak diinginkan, serta kejadian yang menonjol, agar tercipta suasana aman, tertib & lancar.

    Dari hasil peninjauan dilapangan saat ini harga beras mengalami penurunan. Salah satunya disebabkan karena saat ini telah memasuki masa panen padi bagi petani. Sehingga stok beras meningkat sehingga untuk harga beras mengalami penurunan. Ungkap babinsa. 

    “Disinilah peran kami sebagai Babinsa dalam melakukan pengawasan wilayah Pemantauan & komsos jika di komunikasikan dengan baik, Dan kegiatan Komsos maupun pendampingan ini dilakukan untuk lebih dekat dengan warga binaan (mitra karib) yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan desa.”ujarnya.

    “Selain itu, dengan komsos bersama petani dan pengusaha penggilingan padi kita lebih tau perkembangan akan stok beras dan mekanisme pengembangan dalam hal ketahanan pangan.”jelasnya.

    Redaktur   : Makruf/Pendim 0716/Demak

    demak jateng tni kodim 0716/demak
    Muhammad Makruf

    Muhammad Makruf

    Artikel Sebelumnya

    Jelang Peringatan HUT Persit Ke-77, Persit...

    Artikel Berikutnya

    Anggota Koramil 12/Mranggen Ikuti Gowes...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Emas, Mimpi Indah atau Nyata? Saatnya Tiga Kementerian Mulai Kolaborasi!
    Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Passing In dan Passing Out Pangkoopsud II
    Bakamla RI Terima Courtesy Call dari Amerika Serikat

    Ikuti Kami